Film dan TV Horror

Hiii… 10 Tempat Ini Ternyata Jadi Inspirasi Film Horor

Banyak tempat di dunia ini yang memiliki nuansa mistis dan cerita misteri di baliknya. Tidak hanya di Indonesia, tetapi juga di luar negeri, bahkan di benua Eropa. Tak sedikit pula orang yang mempercayainya. Beberapa tempat yang bisa membuat bulu kuduk merinding tersebut ternyata juga ada yang dijadikan sebagai lokasi syuting film horor, dan cerita mistis yang ada di baliknya diangkat sebagai tema. Ini 10 tempat mistis yang pernah jadi inspirasi film horor.


10Shek Kip Mei Estate (Hong Kong)

tempatinspirasihoror10

Lokasi ini pada awalnya adalah sebuah bangunan tempat tinggal padat yang sudah kelebihan populasi masyarakat. Shek Kip Mei Estate dikenal sangat jorok dan tidak sehat. Tidak hanya itu, ada banyak kisah menyeramkan yang tersimpan di dalam bangunan ini, mulai dari kasus kanibalisme, pengguguran janin, hingga penembakan. Kisah itu kemudian diangkat dalam film “Dumplings” yang dirilis pada tahun 2004, tiga tahun sebelum bangunan ini ditutup.


9Mae Nak Shrine (Thailand)

tempatinspirasihoror9

Salah satu kuil yang sangat populer di Thailand ini dikenal sebagai tempat pemakaman ‘Ibu Nak’, hantu paling terkenal di negeri Gajah Putih itu. Tidak heran jika Mae Nak Shrine pernah menjadi lokasi syuting sejumlah film yang mengangkat kisah hantu tersebut, yaitu film “Nang Nak” (1999) dan “Pee Mak” (2013). Meski pun begitu, kuil ini masih sering dikunjungi warga, biasanya untuk memenangkan nomor undian, dan sebagai tempat para pemuda berkumpul.


8New Phetchaburi Road (Thailand)

tempatinspirasihoror8

New Phetchaburi Road merupakan salah satu jalan utama di Bangkok, Thailand. Pada tahun 1990 silam terjadi kecelakaan truk gas yang meledak, hingga menyebabkan sekitar 59 korban tewas dan banyak yang terluka. Sebanyak 21 bangunan di sekitarnya pun hancur dan rusak parah. Peristiwa itu kemudian melatarbelakangi film Hong Kong berjudul “The Eye” (2002), yang menceritakan bahwa kecelakaan itu disebabkan oleh sekelompok hantu di jalan raya.


7Lawang Sewu (Indonesia)

tempatinspirasihoror7

Sebagian besar masyarakat Indonesia pasti mengenal bangunan bersejarah yang berada di Semarang, Jawa Tengah ini. Lawang Semu dikenal sebagai lokasi mistis, karena ada banyak cerita misteri di dalamnya. Pada masa penjajahan, ada ribuan pejuang Indonesia yang disiksa di sana. Warga pun meyakini ada ribuan makhluk gaib yang bersemayam di gedung ini. Kisah horor bangunan ini pun diangkat dalam film “Lawang Sewu: Dendam Kuntilanak” (2007).


6Rumah Kentang (Indonesia)

tempatinspirasihoror6

Terletak di Jalan Dharmawangsa, Jakarta Selatan, bangunan mistis ini dikenal dengan nama Rumah Kentang. Bentuknya seperti rumah biasa pada umumnya. Namun, ada kisah horor yang melegenda, di mana seorang anak kecil masuk dalam panci rebusan kentang dan tewas dengan tragis. Meski tidak ada bukti yang bisa membenarkannya, namun kisah itu sangat terkenal di kalangan warga, dan menginspirasi film yang berjudul “Rumah Kentang” (2012).


5Terowongan Casablanca (Indonesia)

tempatinspirasihoror5

Dulunya, terowongan Casablanca di Jakarta ini ternyata adalah tempat pemakaman umum. Sejak jadi terowongan, sejumlah kecelakaan kendaraan pernah terjadi di lokasi ini. Menurut warga sekitar, setiap malam sering terlihat seorang nenek dan anak kecil muncul dari dalam terowongan. Kisah terowongan berhantu itu pun dibuat menjadi film berjudul “Terowongan Casablanca” (2007). Meski begitu, lokasi ini tetap saja ramai dilewati oleh warga Jakarta.


4Hutan Aokigahara (Jepang)

tempatinspirasihoror4

Banyak orang yang pergi ke hutan ini untuk mengakhiri hidupnya, sehingga beragam kisah mistis pun beredar di kalangan masyarakat. Tidak heran jika warga Jepang mempercayainya. Kisah menyeramkan dari Hutan Aokigahara yang terletak di utara Gunung Fuji, Jepang ini pun diangkat dalam film Hollywood “The Forest” (2016). Meski masih banyak pengunjung yang berwisata di sana, namun tak pernah ada yang tinggal setelah matahari terbenam.


3The Saeki House (Jepang)

tempatinspirasihoror3

Bangunan rumah ini menjadi lokasi syuting salah satu film horor terkenal di negeri Sakura itu, yakni film “Ju-On”. Ada delapan versi layar lebar dari film ini yang sudah dibuat, belum termasuk versi film televisi. Sejak jadi lokasi syuting film horor tersebut, The Saeki House yang terletak di Jalan Tokorozawa, Saitama, Tokyo ini jadi sangat terkenal. Namun lokasi rumah kosong yang sudah tak terawat ini sangat terpencil dan sangat sulit untuk ditemukan.


2Fuji-Q Highland Amusement Park (Jepang)

tempatinspirasihoror2

Taman hiburan yang berada di kaki Gunung Guji, Jepang ini dikenal berhantu dan dijuluki ‘Labyrinth of Fear’. Kisah misteri Fuji-Q Highland Amusement Park itu kemudian diangkat dalam film “The Shock Labyrinth” (2009). Ceritanya tentang sekelompok orang yang terjebak dalam sebuah rumah sakit horor dan tak bisa keluar seperti di dalam labirin. Rumah sakit fiktif yang seperti labirin itu ternyata terinspirasi dari taman hiburan ‘Labyrinth of Fear’.


1Oakley Court Hotel (Inggris)

tempatinspirasihoror1

Dibangun pada tahun 1859, hotel yang memiliki 118 kamar tidur ini terlihat sangat mewah dari luar. Namun ternyata, bangunan tua Oakley Court Hotel ini sangat sering jadi inspirasi film horor. Mulai dari film “The Brides of Dracula” (1960), “The Plague of Zombies” (1966), “And Now the Screaming Starts” (1973), hingga “The Rocky Horror Picture Show” (1975). Tak heran jika bangunan hotel ini sudah tak asing lagi bagi penggemar film horor Hollywood.


Suka dengan artikel ini? Support kami yuk!

Disclaimer: Tulisan ini dilindungi oleh hak cipta. Anda diperbolehkan untuk mengutip sebagian dari isi artikel ini namun harus selalu mencantumkan sumber dari kami.
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x
error: Sorry