Selebritis

Salut! 10 Aktris Bollywood Ini Tolak Operasi Plastik

Operasi plastik sepertinya sudah bukan hal yang asing lagi bagi selebritis saat ini, terutama para aktris. Bahkan mereka rela menghabiskan banyak uang untuk melakukan operasi plastik demi menunjang penampilan, mulai dari memancungkan hidung hingga meruncingkan dagu. Namun, menariknya 10 aktris Bollywood ini malah menolak operasi plastik. Siapa sajakah?


10Vidya Balan

Aktris kelahiran 1 Januari 1979, sekarang berusia 38 tahun ini disebut-sebut telah melakukan operasi plastik pada bibirnya. Apalagi, Vidya Balan juga dikenal sangat penuh kontroversi selama ini. Namun, dia langsung membantah keras, dan mengatakan bahwa bibirnya itu merupakan bibir aslinya yang sama sekali tidak pernah dilakukan operasi plastik selama ini.


9Nargis Fakhri

Wanita berdarah Pakistan-Ceko yang lahir di Amerika Serikat ini memiliki kecantikan yang menawan, bahkan hingga saat ini meski dia sudah berusia 37 tahun, kelahiran 20 Oktober 1979. Salah satu bagian tubuh Nargis Fakhri yang paling menarik tentu saja bibirnya yang tebal, sehingga yang mengira hasil dari operasi plastik. Namun dia pun telah membantahnya.


8Yami Gautam

Dengan tubuh tinggi semampai dan kecantikan khas India, tak salah jika aktris cantik yang bernama Yami Gautam ini sangat menentang operasi plastik. Wanita berusia 28 tahun yang lahir pada 28 November 1988 ini pun mengaku dirinya sama sekali tidak memerlukan yang namanya operasi plastik. Makanya, jangan pernah mencoba menyebutnya operasi plastik.


7Ileana D’Cruz

Ileana D’Cruz memang pernah punya tubuh yang sangat kurus beberapa waktu lalu. Namun, kini dia sudah berhasil membentuk tubuhnya jadi sangat seksi. Meski begitu, dia mengaku melakukan tanpa operasi plastik. Menurut aktris yang kini berusia 30 tahun kelahiran 1 November 1986 itu, dia memilih gaya hidup sehat untuk mengubah tubuhnya secara alami.


6Sonam Kapoor

Kecantikan Sonam Kapoor pun sangat khas India. Namun, dulu dia memiliki masalah dengan berat badan yang berlebih. Meski begitu, kini dia sudah berhasil menurunkan berat badan melalui diet alami, karena memang sangat menentang operasi plastik. Bahkan, saat ini aktris berusia 31 tahun kelahiran 9 Juni 1985 ini malah jadi aktris paling fashionable di Bollywood.


5Sonakshi Sinha

Meski berwajah seksi, namun Sonakshi Sinha juga pernah punya masalah berat badan. Tapi, sebelum berhasil masuk ke industri Bollywood pada 2010, aktris kelahiran 2 Juni 1987 yang kini berusia 29 tahun itu sukses menurunkan berat badan hingga mencapai 30 kg melalui diet. Dia menolak melakukan sedot lemak atau operasi plastik yang banyak dilakukan artis.


4Shraddha Kapoor

Wajah cantik aktris kelahiran 3 Maret 1987 yang kini berusia 30 tahun ini memang sangat mempesona, meski pun tubuhnya sangat kurus. Namun, Shraddha Kapoor menolak untuk melakukan operasi plastik, meski pun dia banyak mendapat cibiran karena bentuk tubuhnya itu. Sang aktris ini malah lebih memilih untuk melakukan perawatan tubuh secara alami.


3Jacqueline Fernandez

Memiliki keturunan dari berbagai ras; ayah dari Sri Lanka, ibu asal Malaysia, kakek asli dari Kanada, dan lahir di Bahrain pada 11 Agustus 1985, membuat Jacqueline Fernandez memang memiliki kecantikan yang luar biasa. Sejak kecil, dia pun tumbuh jadi wanita yang sempurna hingga kini berusia 31 tahun. Makanya, tak pernah berpikir untuk menjalani operasi plastik.


2Alia Bhatt

Jangan pernah berpikir aktris muda paling bersinar di Bollywood ini pernah operasi plastik. Campuran Eropa (ibunya berdarah Jerman-India) dan Asia (ayahnya asli India) menciptakan kecantikan sangat mempesona pada diri Alia Bhatt, meski masih berusia 24 tahun, kelahiran 15 Maret 1994. Dia pun tak pernah minder meski sering diejek karena pipinya yang chubby.


1Deepika Padukone

Paras wajahnya yang cantik khas India dan tubuh yang seksi telah mengantarkan Deepika Padukone menembus Hollywood, setelah meraih kesuksesan di Bollywood. Aktris kelahiran Denmark, 5 Januari 1986 yang kini sudah berusia 31 tahun ini mengaku ingin tetap selalu tampil cantik secara alami dengan merawat tubuh, bukan dengan melakukan operasi plastik.


Suka dengan artikel ini? Support kami yuk!

Disclaimer: Tulisan ini dilindungi oleh hak cipta. Anda diperbolehkan untuk mengutip sebagian dari isi artikel ini namun harus selalu mencantumkan sumber dari kami.
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x
error: Sorry